GTA V - Bulan Maret Ini, GTA V Tersedia Untuk Platform PC ?



Tuntutan banyak gamer dari berbagai penjuru dunia yang menginginkan kehadiran Grand Theft Auto V (GTA V) di platform personal computer (PC) tampaknya mulai menggoyahkan Rockstar Games selaku pihak pembesut. Pengembang game yang berbasis di New York tersebut dirumorkan akan merilis game GTA V untuk platform PC tahun ini.

Dan menurut kabar tekini yang beredar, game GTA V untuk PC diprediksi bakal rilis Maret 2014. Lebih lanjut berdasarkan laporan yang dilansir laman Softpedia, Senin (20/1/2014), sekuel video game brutal itu akan meluncur tepatnya pada tanggal 12 Maret 2014. Bahkan sejumlah video teaser gameplay GTA V platform PC pun sudah bermunculan di YouTube.

Salah satu indikasi yang menguatkan kemungkinan ini adalah adanya video yang memperlihatkan tutorial pengaturan kontrol permainan melalui keyboard dan mouse. Sebelumnya Marketing Director Intel, Chris Silva juga sempat mengungkapkan bahwa ia sangat yakin GTA V tidak akan terlalu lama tersedia secara eksklusif di konsol game saja.

Silva meyakini Rockstar Games dan Nvida selaku pengembang dan penerbit pasti menginginkan keuntungannya semakin berlipat ganda dari para pengguna PC. Sebab, basis gamer terbesar di industri game hingga saat ini masih dipegang oleh platform PC.

Sebelumnya, ratusan ribu gamer dari berbagai negara juga telah membuat sebuah petisi yang difasilitasi oleh sebuah situs bernama Change.org. Di situs tersebut, para gamer mendukung petisi yang isinya meminta agar Rockstar Games sesegera mungkin menghadirkan video game GTA V versi PC.

Info : Tekno.Liputan6.com
Cool Blue Outer Glow Pointer